SDN Tajug 2, di Kecamatan Siman, Kabupaten Ponorogo, terus menunjukkan kemajuan di bawah kepemimpinan Kepala Sekolah Arif Wicaksono, S.Pd.
Ponorogo, Tanah Air News – SDN Tajug 2, yang terletak di Kecamatan Siman, Kabupaten Ponorogo, terus menunjukkan kemajuan di bawah kepemimpinan Kepala Sekolah Arif Wicaksono, S.Pd., seorang pendidik berpengalaman yang dikenal berdedikasi tinggi terhadap dunia pendidikan dasar.
Lahir tahun 1984, Arif Wicaksono telah lama mengabdikan diri di dunia pendidikan. Sebelum menjabat sebagai Kepala SDN Tajug 2 pada tahun 2024, ia pernah bertugas di SDN Ngabar sejak tahun 2008 hingga 2022, kemudian di SDN Jarak pada periode 2022–2024.
Pengalaman panjang ini menjadikannya figur inspiratif bagi guru dan siswa di lingkungan sekolah.
“Sekolah bukan hanya tempat belajar, tapi juga tempat membentuk karakter dan semangat berprestasi,” ungkap Arif Wicaksono saat ditemui di ruang kerjanya.
Saat ini SDN Tajug 2 memiliki 92 siswa, dengan 9 guru yang aktif mengajar di 6 ruang kelas. Fasilitas pendukung seperti akses Wi-Fi juga tersedia untuk menunjang kegiatan belajar berbasis teknologi.
Prestasi siswa pun mulai menonjol, salah satunya dengan meraih Juara 1 lomba bola voli putra tingkat kecamatan, sebuah bukti nyata semangat sportivitas dan kerja keras seluruh warga sekolah.
Selain berprestasi di bidang akademik dan olahraga, SDN Tajug 2 juga memiliki kegiatan rutin sekolah yang dilaksanakan untuk membentuk karakter, kedisiplinan, dan nilai-nilai religius siswa.
Setiap hari Senin, seluruh warga sekolah melaksanakan upacara bendera dengan khidmat.
Pada Selasa hingga Jumat, siswa mengikuti shalat dhuha bersama yang menjadi sarana pembinaan spiritual.
Sementara setiap Senin dan Kamis, siswa melaksanakan kegiatan baca tulis Al-Qur’an guna memperkuat kemampuan literasi keagamaan.
Adapun hari Sabtu diisi dengan berbagai kegiatan ekstrakurikuler untuk mengembangkan bakat dan minat siswa di bidang non-akademik.
Menariknya, SDN Tajug 2 juga telah melaksanakan program Makan Bergizi Gratis (MBG) selama satu bulan terakhir.
Program ini bertujuan meningkatkan kesehatan dan semangat belajar siswa dengan menyediakan makanan bergizi yang dibagikan secara rutin di lingkungan sekolah.
Kegiatan MBG ini mendapat sambutan positif dari siswa dan orang tua karena menjadi wujud nyata perhatian sekolah terhadap gizi dan kesejahteraan peserta didik.
Meski terus berprestasi, SDN Tajug 2 masih memiliki beberapa harapan ke depan. Salah satunya adalah pembangunan ruang UKS untuk menunjang layanan kesehatan siswa, serta penambahan ruang kepala sekolah agar kegiatan administrasi dan manajerial dapat berjalan lebih maksimal.
Arif Wicaksono berharap dukungan dari pemerintah daerah dan masyarakat sekitar dapat membantu mewujudkan fasilitas tersebut demi kenyamanan dan kemajuan pendidikan di SDN Tajug 2.
Dengan kerja sama antara guru, siswa, dan masyarakat, SDN Tajug 2 optimis dapat terus meningkatkan kualitas pendidikan dan menorehkan lebih banyak prestasi di masa mendatang. TAN-Rohim


